Beranda | Artikel
Qiyamul Lail dan Shalat Tarawih
Rabu, 30 Mei 2018

Bersama Pemateri :
Mutiara Sahur

Qiyamul Lail dan Shalat Tarawih merupakan untaian mutiara sahur dan kajian Islam ilmiah yang disampaikan oleh: Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc. Kajian ini disampaikan pada 13 Ramadhan 1439 H / 29 Mei 2018 M.

Download kajian sebelumnya: Hukum Puasa Dibulan Ramadhan

Ceramah Agama Islam Tentang Qiyamul Lail dan Shalat Tarawih

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

مَنْ قَامَ رَمَضَانَ إِيْمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ.
Barangsiapa shalat malam pada bulan Ramadhan dengan keimanan dan mengharapkan pahala dari Allah, niscaya diampunilah dosa-dosanya yang telah lampau.” (Muttafaq ‘alaihi)

Disini Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam memberikan motivasi. Bahwa orang yang senantiasa Qiyam Ramadhan, maka akan diampuni dosa-dosa kita dengan syarat kita melakukan itu dengan iman.

Waktu mengerjakan Qiyam Ramadhan adalah dimulai dari ba’da Isya’ sampai terbitnya fajar. Hal ini dikarenakan bahwa sebenarnya adalah shalat malam. Dan para ulama menyebut dengan istilah shalat tarawih. Disebut shalat tarawih karena رواحا (santai). Dahulu, terutama di Makkah, setelah selesai empat rakaat, mereka istirahat.

Shalat tarawih itu tidak ada bedanya dengan shalat malam dan juga tidak boleh dibedakan dengan shalat tahajud. Perbedaanya secara bahasa adalah bahwa tahajud itu artinya bangun setelah tidur. Hakikatnya shalat tarawih adalah shalat malam yang dimajukan diawal waktu.

Lalu kenapa kita tidak lakukan shalat tarawih disepertiga malam terakhir saja? Bukankah shalat malam itu yang paling bagus adalah disepertiga malam terakhir? Maka kita katakan bahwa benar pada asalnya seperti itu, namun permasalahannya adalah kita mendapati Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melakukan shalat malam ketika bulan ramadhan diawal malam. Kalau diluar ramadhan, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam melakukan itu dipertengahan malam atau disepertiga malam terakhir. Tapi untuk bulan ramadhan, beliau memulainya dari awal malam. Pun perbuatan para sahabat pun demikian. Dizaman Umar, ketika umar kembali menghidupkan shalat tarawih, mereka melakukannya diawal malam.

Simak Penjelasan Lengkapnya dan Download mp3 Ceramah Agama Islam Tentang Qiyamul Lail dan Shalat Tarawih


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/31259-qiyamul-lail-dan-shalat-tarawih/